Politeknik Negeri Indramayu Buka Program Studi Baru Teknologi Laboratorium Medis (TLM) Mulai Tahun Akademik 2025/2026

Politeknik Negeri Indramayu Buka Program Studi Baru Teknologi Laboratorium Medis (TLM) Mulai Tahun Akademik 2025/2026

Politeknik Negeri Indramayu (Polindra) terus berinovasi dalam dunia pendidikan tinggi dengan membuka Program Studi baru Teknologi Laboratorium Medis (TLM) di bawah naungan Jurusan Kesehatan. Program ini resmi dibuka mulai Tahun Akademik 2025/2026 dan menawarkan jenjang pendidikan Sarjana Terapan (D4) dengan berbagai keunggulan yang sangat kompetitif.

Kepala Program Studi Teknologi Laboratorium Medis (TLM) Polindra, Sari Artauli Lumban Toruan, M.Biomed, menyampaikan kepada awak media pada Jumat, 25 April 2025, di Kampus Politeknik Negeri Indramayu, bahwa pembukaan program studi ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan dunia industri dan sektor kesehatan yang terus meningkat.

“Program Studi Teknologi Laboratorium Medis ini menawarkan peluang karir yang sangat luas. Lulusan TLM dapat berkarir di berbagai instansi, mulai dari menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di balai kesehatan atau dinas kesehatan, bekerja di laboratorium rumah sakit pemerintah maupun swasta, bergabung dengan TNI atau Polri di bidang kesehatan, hingga menjadi asisten riset di bidang penelitian kesehatan,” jelas Sari.

Menurutnya, kehadiran Program Studi TLM di Polindra sangat istimewa karena di Jawa Barat, perguruan tinggi negeri yang menawarkan Program Sarjana Terapan di bidang kesehatan hanya ada dua, yaitu Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Bandung dan Politeknik Negeri Indramayu. “Di Jawa Barat lainnya, kebanyakan program sejenis diselenggarakan oleh institusi swasta,” tambahnya.

Sari juga menyoroti keunikan kurikulum TLM di Polindra. Salah satunya adalah mata kuliah Bio Molekuler, yang akan membekali mahasiswa dengan kemampuan melakukan pemeriksaan kesehatan berbasis molekuler untuk mendeteksi berbagai penyakit secara lebih cepat dan akurat. “Ini adalah salah satu keunggulan yang tidak semua kampus miliki,” katanya.

Selain kurikulum yang inovatif, Polindra juga menyiapkan laboratorium lengkap dan fasilitas praktik yang mendukung kebutuhan pembelajaran mahasiswa. Fasilitas magang juga sudah dipersiapkan dengan menggandeng berbagai instansi kesehatan terkemuka, baik di dalam maupun di luar wilayah Indramayu.

Sari Artauli berharap, pembukaan Program Studi Teknologi Laboratorium Medis ini akan menarik minat siswa-siswi SMA/SMK atau calon mahasiswa yang memiliki ketertarikan di bidang medis dan kesehatan. Ia mengajak para calon mahasiswa untuk bergabung dan menjadi bagian dari generasi profesional kesehatan masa depan.

“Silahkan bergabung bersama kami di Politeknik Negeri Indramayu, pilih Program Studi Teknologi Laboratorium Medis, Jurusan Kesehatan. Bersama kita wujudkan masa depan cerah di dunia kesehatan,” pungkasnya penuh semangat.

Dengan dibukanya Program Studi baru ini, Politeknik Negeri Indramayu semakin mempertegas posisinya sebagai institusi pendidikan vokasi unggulan yang terus beradaptasi dan menjawab kebutuhan dunia kerja serta tantangan zaman di bidang kesehatan.

Agenda Terbaru

Seminar Nasional Kesehatan MasyarakatHASIL VERIFIKASI DATA AKADEMIK DAN EKONOMI PENERIMAAN MAHASISWA BARU JALUR SNBP TAHUN AKADEMIK 2025/2026

Seminar Nasional Kesehatan MasyarakatHASIL SELEKSI PENERIMAAN MAHASISWA BARU JALUR SNBP DAN UNDANGAN VERIFIKASI DATA AKADEMIK DAN EKONOMI TAHUN AKADEMIK 2025/2026

Seminar Nasional Kesehatan MasyarakatPENGUMUMAN HASIL SNBP POLINDRA 2025

Berita & Artikel