Pada kegiatan Workshop Rilis Terbatas Matching Fund yang diadakan pada 7-8 Desember 2022 di Kota Cirebon, Politeknik Negeri Indramayu (POLINDRA) menandatangani MoU (Memorandum of Understanding) dengan 2 institusi/industri sekaligus, yakn dengan AIPViKI (Assosiasi Institusi Pendidikan Vokasi Indonesia Keperawatan Indonesia) Regional Jawa Barat dan MoU dengan Rumah StartUp Indonesia (rumahstartup.id). Dalam hal ini, MoU POLINDRA dengan AIPViKI Jawa Barat ditandatangani oleh Casiman Sukardi, S.T., M.T., selaku Direktur POLINDRA dan ditandatangani oleh Lesmanawati, S.Kp., Ns., M.Si, selaku Ketua AIPViKI Jawa Barat. Adapun MoU antara POLINDRA dengan Rumah StartUp Indonesia (rumahstartup.id), ditandatangani oleh Casiman Sukardi, S.T., M.T., selaku Direktur POLINDRA dan ditandatangani oleh Iman Ahmad Setyawan selaku CEO Rumah StartUp Indonesia yang di dalamnya terdiri lebih dari 30 perusahaan start up.

Ruang lingkup kesepahaman Memorandum of Understanding ini meliputi:

  1. Penyelengaraan Pendidikan (Penyusuunan dan Pengembangan Kurikulum, Instruktur Dosen IDUKA, Ujian Kompetensi/Rekrutmen Karyawan), Penelitian, dan Pengabdian kepada Masyarakat;
  2. Penyelenggaraan Kolaborasi Riset dan Pengembangan Sumber Daya;
  3. Penyelenggaraan Kegiatan Ilmiah, Kajian Ilmiah, Seminar, dan Lokakarya;
  4. Peningkatan dan Pengembangan Kompetensi Sumber Daya Manusia;
  5. Pelaksanaan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka;
  6. Kegiatan lain yang disepakati PARA PIHAK

Kegiatan penandatangan MoU ini merupakan salah satu langkah nyata dari tindak lanjut Penelitian Matching Fund yang diketuai oleh Adi Suheryadi, S.ST., M.Kom., tim penelitian ini berkolaborasi dengan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung, PT Cyber Blitz Nusantara.